Diberdayakan oleh Blogger.

Cara Menggunakan Eyeliner Cair

Photobucket

Eyeliner atau biasa kita sebut pensil mata adalah salah satu alat makeup yang perlu dimiliki oleh wanita. Eyeliner dapat menjadiaan mata kita terlihat lebih tegas dan tajam. Selain itu pengunannya juga dapat membuat tampilan mata lebih seksi, dan bagi pemiki mata lebar atau sipit bisa menggunakannya untuk mengkoreksi tampilan bentuk mata secara temporer. Banyak jenis eyeliner yang ada dipasaran, mualai dari yang berbentuk seperti pensil, jel, padat, dan juga eyeliner cair. Setiap jenis memiliki cara pakai yang berbeda-beda.


Jika kita ingin bermakeup ala arab, atau ingin memiliki mata yang tampil lebih dramatis sebaiknya memelih menggunakan eyeliner cair. Biasanya dijual dalam bentuk tube dan dilengkapi dengan kuas untuk mengalikasikannya. 

Menggunakan eyeliner cair tidak mudah, perlu tangan yang stabil dan kesabaran dalam menggunakannya agar hasilnya sempurna dan tidak blepotan. Cara menggunakan eyeliner cair, mulailah dari bagian tengah tepat diatas pangkal bulu mata, dan perlahan sikat melintasi garis bulu mata ke bagian luar. kemudian mulai dari bagian dalam mata dan terus sikat sampai mencapai bagian tengah mata.

Biasanya pada saat memakai pertama kali akan banyak kesalahan yang kita buat. Terkadang belepotan, cairannya menyebar kebagian atas mata. Kadang juga ketebalan antara kanan dan kiri tidak rata. Tapi seiring dengan praktek dan praktek pengunaan eyeliner cair yang terus dilakukan maka hasilnyapun akan sempurna. 



Sumber gambar
maybelline.com



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar